Jakarta, LPKN – 17/09/2019 – Lembaga Pengembangan dan Konsultasi Nasional (LPKN) menyelenggarakan Bimbingan Teknis Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi Bagi Petugas K3 Konstruksi di bulan September ini. Peserta berasal dari beberapa Instansi yaitu, DINAS PEKERJAAN UMUM DAN TATA RUANG KABUPATEN KEPULAUAN ARU, UNIVERSITAS GAJAH MADA, RSUD PULANG PISAU, PT. RAFIKA JAYA PERSADA NUSANTARA & PT. KARYA HEMAT PERSADA, dan RSUD PELABUHAN RATU  yang totalnya berjumlah 8 Orang. Keakraban pun saling terjalin antara peserta, panitia dan narasumber.

Hari Pertama 17/09/2019, Pada hari pertama diisi dengan Pemberian Materi Oleh Bapak Ir. Brawijaya, S.E., M.E., MS., Ph.D  dan Materi yang dibawakannya yaitu Kebijakan Pemerintah tentang Keselamatan Konstruksi, Peraturan Perundangan terkait K3, Permen PU No.05/PRT/M/2014 dan Perubahannya Setelah itu Ishoma dan kembali dilanjutkan oleh pak Ir. Brawijaya, S.E., M.E., MS., Ph.D dengan akhir yang ber tema Penerapan K3 dalam Pengadaan Barang dan Jasa Setelah selesai kemudian dilanjut dengan Ibu Eka Prasetyawati, ST., M.Tech, yang memberikan materi tentang Penjaminan dan Pengendalian Mutu dalam Penyelenggaraan jasa Konstruksi, di akhir acara setelah coffe break di isi oleh Pak Ir.Aris Sunaryo Hadi yang memberika materi tentang Pengetahuan Dasar K3, Pengetahuan Dasar tentang Pencegahan HIV/AIDS, Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3). dan diakhiri dengan postest yang di pandu oleh pengawas dari Kemen PUPR.

Hari Kedua 18/09/2019 Pelaksanaan pelatihan dilanjutkan oleh Ir. Soni Yaniarso – (A2K4). dan Materi yang dibawakannya yaitu Rencana Keselamatan Konstruksi (RKK), K3 Pekerjaan Konstruksi, K3 Pekerjaan Konstruksi (Lanjutan), Dilanjutkan dengan materi tentang BPJS yang dibawakan Oleh Bpk Teguh, dan dilanjutkan oleh Penjelasan Observasi Lapangan yang di bimbing oleh  Ir. Soni Yaniarso – (A2K4)  yang akan diadakan di akhir event.

Hari Ketiga 19/09/2019 sebelum berangkat ke tempat observasi peserta diberikan arahan dan materi oleh DR. Putut Marhayudi selaku Direktur Bina Penyelenggaraan Jasa Konstruksi Pelaksanaan pelatihan dilanjutkan di PT. Adhi Karya (Persero)Tbk. di proyek pembangunan 6 ruas jalan tol dalam kota jakarta paket 1A setalah peserta tiba di PT. Adhi Karya melanjutkan Observasi nya ke TKP, setelah mendapatkan data dan Fakta peserta kembali ke hotel untuk menyusun makalah yang nantinya akan di presentasikan oleh kelompok yang di arahkan oleh Pak Ir. Anas Zaini Z. Ikhsan. di akhir acara penayangan akhir Pos test oleh pengawas.